Hingga akhir pertandingan penjaga gawang Persib Bandung, Jendri Pitoy dikabarkan belum siuman. Meskipun telat mendapatkan pertolongan, kiper andalan Maung Bandung ini pun terpaksa dilarikan ke Rumah Sakit Permata Bunda, Jalan Sisingamangaraja. <br><br>"Panpel
Medan belum siap. Dari cidera hingga usai pertandingan ambulance belum datang-datang. Ini soal nyawa, ini panpel malah bergantian datang tanpa membawa ambulance," kata Umuh Muhtar manajer Persib Bandung. Kondisi Jendri kata Umuh sangat menyedihkan. Hingga usai pertandingan masih ngingau. "Lukanya berada di bahagian belakang. Batunya kayaknya besar, itu yang mengakibatkan luka koyaknya cukup besar. Panpel cukup lambat menyiapkan ambulance, dari tadi kita sudah memintanya," sesalnya.<br><br>Sayangnya tak siapnya panpel
PSMS ini enggan dilaporkan ke PT Liga Indonesia. "Tapi kan ada pengawas pertandingan dan wasit, mereka kan juga melihat pertandingan,"pungkasnya. (
Bolahita)<br><br>