Surya Citra Media Tayangkan Seluruh Laga Piala Dunia U-20 2023 Indonesia
SCM akan menyiarkan seluruh 52 pertandingan turnamen melalui media multi-platform seperti SCTV, Indosiar, Vidio, Moji, Mentari TV, Nex Parabola, dan Champions TV.

SENNCOIN Selling High Quality Roasted Beans and Ground Coffee
Surya Citra Media (SCM) Grup Emtek resmi menjadi penyiar resmi Piala Dunia U-20 FIFA 2023.
SCM akan menyiarkan seluruh 52 pertandingan turnamen melalui media multi-platform seperti SCTV, Indosiar, Vidio, Moji, Mentari TV, Nex Parabola, dan Champions TV.
CEO SCM, Sutanto Hartono, mengungkapkan rasa bangganya atas terpilihnya perusahaan tersebut untuk menyiarkan Piala Dunia U-20, apalagi baru pertama kali Indonesia menjadi tuan rumah event sepak bola internasional sebesar itu. Sebelumnya, SCM adalah penyiar resmi Piala Dunia FIFA 2022 di Qatar.
“Kami bangga dan senang telah dipercayakan hak siar FIFA U-20 WORLD CUP INDONESIA 2023TM. Seperti saat kami menyiarkan FIFA World Cup Qatar 2022TM akhir tahun lalu, SCM juga akan menyiarkan FIFA U- 20 WORLD CUP INDONESIA 2023TM melalui berbagai platform yang kami miliki," kata Sutanto saat acara launching official broadcaster yang digelar di SCTV Tower, Jakarta, Selasa (28/2).
“Dengan jangkauan kami yang luas, kami berharap seluruh masyarakat Indonesia dapat menikmati FIFA U-20 WORLD CUP INDONESIA 2023TM dan bangga menyaksikan kemegahan acara yang diselenggarakan di tanah air kami ini,” tambah Sutanto.
Sementara itu, Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir mengatakan, Piala Dunia U-20 2023 menjadi momentum kebangkitan sepak bola Indonesia.
Erick berharap masyarakat Indonesia menyambut turnamen tersebut dengan penuh semangat dan mencapai target dengan sukses menjadi tuan rumah dan tampil baik dalam kompetisi tersebut.
“Harus ada dukungan maksimal dari semua pihak, termasuk suporter, media, dan tentunya seluruh pecinta sepak bola di Indonesia agar Garuda kita bisa terbang tinggi di mata dunia. Untuk seluruh rakyat Indonesia, mari kita menjadi tuan rumah yang baik,” ujar Erick Thohir.
Piala Dunia U-20 FIFA 2023 di Indonesia akan menampilkan 24 tim dan akan berlangsung dari 20 Mei hingga 11 Juni.
Ada enam stadion yang dipilih sebagai tempat pertandingan, yaitu Gelora Bumi Sriwijaya Jakabaring (Palembang), Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Stadion Kapten I Wayan Dipta (Bali).
What's Your Reaction?






