Windy Kembali Buat Bangga Indonesia di Kejuaraan Dunia Angkat Besi Junior 2022 di Yunani
Windy Cantika Aisah (19 tahun) yang sebelumnya sukses meraih medali perunggu di Olimpiade Tokyo 2020 baru saja memenangkan Kejuaraan Dunia Angkat Besi Junior 2022 di Yunani.

Windy Cantika Aisah Juara di Kejuaraan Dunia Angkat Besi Junior 2022 (Foto: IWF)
HERAKLION – Windy Cantika Aisah kembali membawa kabar menggembirakan dari cabang olahraga angkat besi Indonesia. Perjuangannya melewatkan Idul Fitri 2022 bersama keluarga berbuah hasil.
Windy Cantika Aisah (19 tahun) yang sebelumnya sukses meraih medali perunggu di Olimpiade Tokyo 2020 baru saja memenangkan Kejuaraan Dunia Angkat Besi Junior 2022 di Yunani.
Windy berhasil keluar sebagai juara di kelas perempuan 49 kg. Mengalahkan dominasi dari para atlet asal India.
Windy mengunci gelar juara selesai mengoleksi total poin sebanyak 185. Sementara peringkat dua diisi oleh Gyaneshwari Yadav (India) dengan 156 poin dan Rithika V di urutan tiga dengan 150 poin.
Kejuaraan Dunia Junior ini berlangsung di Heraklion, Yunani pada 2-10 Mei 2022.
Tampil di Kejuaraan Dunia Junior 2022 Windy memang tidak sendirian. Ada tiga atlet angkat besi Indonesia lainnya yang mengikuti ajang tersebut. Mereka adalah Rizky Juliansyah, Najla Khoirunnisa, dan Juliana Klarisa.
What's Your Reaction?






