Bulu Tangkis Porprov Sumut 2019 : Medan Target Sapu Bersih 7 Emas

Bulu Tangkis Porprov Sumut 2019 : Medan Target Sapu Bersih 7 Emas

Jun 26, 2019 - 15:07
 0
Bulu Tangkis Porprov Sumut 2019 : Medan Target Sapu Bersih 7 Emas
Nana Parinduri dan Zulfan Rizal, dua dari tiga pelatih bulu tangkis Medan di Porprovsu
MEDAN - Tim Kontingen Medan telah meraih dua emas dari cabang olahraga (cabor) bulu tangkis Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumatera Utara (Sumut) 2019 kategori beregu.

Dua emas itu diraih kemarin usai menaklukkan tim Deliserdang (putra) dan Tebingtinggi (putri).

Namun, tak ingin sampai di situ. Tim besutan trio pelatih, Nurhayati, Nana Parinduri, dan Zulfan Rizal ini menargetkan lima emas lagi dari kategori perorangan yang babak penyisihannya sudah dimulai Selasa (25/6/2019) sore.

Lima emas itu berarti sapu bersih di semua nomor, tunggal putra/putri, ganda putra/putri dan ganda campuran.

“Target kami lima emas di perorangan. In sya Allah bisa. Kalau bisa kami tuntaskan tujuh emas di Porpov Sumut ini. Kalau kami lihat di dua hari ini di kelompok beregu, memang ada beberapa kejutan, termasuk tunggal putri kami bisa mengalahkan unggulan tunggal putri Tebingtinggi, jadi optimis bisa lima emas,” ujar Nana Parinduri.

Dan, peluang besar kembali terbuka di nomor tunggal putri, saat unggulan dari Tebinggitinggi Lisa Anjeli telah mundur dari tunggal putri kemarin. Lisa lebih memilih bersaing di ganda campuran. Kini, dua tunggal putri Medan, Tri Intan dan Nia siap menjajal para pesaing lainnya.

Sementara untuk kelompok putra, Medan diprediksi akan mulus di tunggal putra tunggulan pertama, Aldo. Namun, secara umum kekuatan merata.

Zulfan Rizal menambahkan semua tinggal bagaimana para pemainnya di lapangan. “Kalau di putra merata, kebetulan tunggal putra kita diunggulkan, selebihnya tergantung konsentrasi anak-anak di lapangan,” ujarnya

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow