Pasca Menangkan Pilgubsu, Edy Rahmayadi Bertemu Legimin Rahardjo dkk
Pasca Menangkan Pilgubsu, Edy Rahmayadi Bertemu Legimin Rahardjo dkk

BOLAHITA, MEDAN - Pasca memenangkan Pilgubsu 2018 berdasarkan quickcount, penasehat PSMS Medan bertemu Legimin Rahardjo dkk di kediamannya, Sabtu (30/6/2018).
"Selanjutnya, PSMS Medan tidak boleh kalah lagi," kata Edy Rahmayadi dalam pertemuan yang dihadiri para pemain, CEO Medan Dodi Tahir, Sekum Julius Raja, Direktur Operasional Ari Nababan.
Menurut Edy Rahmayadi, agar menjadi tim yang benar-benar kuat PSMS Medan harus berbenah diri dan mempunyai pemain-pemain berkualitas. "Kalau memang perlu, Ronaldo pun akan kita panggil agar PSMS Medan menjadi tim yang kuat," ucap Edy Rahmayadi.
"Dulu PSMS Medan sangat ditakuti dan sulit sekali dikalahkan rival-rivalnya, Ajax Amsterdam saja pernah kalah sama PSMS, kejayaan itu harus kita kembalikan," kata Edy.
"Kalian (PSMS-red) saya harap bisa menjadi perpanjangan tangan saya agar menjadikan Sumut bermartabat. Kedepan PSMS tak boleh kalah lagi," kata Edy.
"Bertandinglah dan raih kemenangan untuk kejayaan klub, bukan untuk bonus. Dengan meningkatnya kemampuan pasti materi dengan sendirinya akan datang," Edy Rahmayadi.
What's Your Reaction?






