Kebumen United Angels Belum Terkalahkan di Liga Futsal Profesional Putri 2023-2024

Dengan hasil positif ini, Kebumen United Angels berhasil mempertahankan rekor tak terkalahkan di musim ini.

May 25, 2024 - 17:58
May 25, 2024 - 17:58
 0
Kebumen United Angels Belum Terkalahkan di Liga Futsal Profesional Putri 2023-2024
Kebumen United Angels menang 3-2 atas Netic FC di Liga Futsal Profesional Putri 2023-2024 (Foto: Instagram/federasifutsal)

FUTSALHITA - Kebumen United Angels berhasil menang tipis 3-2 atas Netic FC dalam lanjutan pekan ke-12 Liga Futsal Profesional Putri 2023-2024. Pertandingan ini digelar di GOR Pancasila, UGM, Yogyakarta, pada Sabtu (25/05/2024).

Dengan hasil positif ini, Kebumen United Angels berhasil mempertahankan rekor tak terkalahkan di musim ini. Berikut adalah rangkuman jalannya pertandingan.

Sejak peluit babak pertama ditiup, Kebumen United Angels langsung menekan pertahanan Netic FC. Terbukti, dalam dua menit awal, sudah ada dua tembakan yang mengarah ke gawang Netic FC.

SENNCOIN Selling High Quality Roasted Beans and Ground Coffee

Bermain impresif, Kebumen United berhasil mencetak gol pertama pada menit ke-4. Skema umpan silang dimanfaatkan dengan baik oleh pemain nomor punggung 9, Alya Ananda Hendrita. Pada menit ke-7, Netic FC nyaris menyamakan kedudukan, namun Nopi Ramadhan gagal memanfaatkan kesempatan serangan balik yang dimiliki.

Pada menit ke-9, Kebumen United kembali mencetak gol keduanya. Umpan silang di depan gawang mampu mengecoh kiper Netic FC, dan gol tersebut diciptakan oleh pemain bernomor punggung 14, Nisma Francida Rusdiana.

Tak lama berselang, pemain nomor punggung 8 Kebumen United, Suciana Yuliana, membuat kesalahan di area gawangnya sendiri. Umpan yang salah diberikan berhasil dimanfaatkan oleh pemain Netic FC, Desi Erika Sari, menjadi gol. Skor berubah menjadi 2-1.

Dalam 10 menit terakhir babak pertama, Kebumen United sebenarnya memiliki sejumlah peluang, namun tidak ada yang berbuah gol. Hingga turun minum, skor tetap 2-1 untuk keunggulan Kebumen United Angels.

Di babak kedua, Netic FC langsung mendapat peluang yang berbuah gol. Tendangan mendatar Desi Erika Sari mampu merobek jala gawang di bawah penjagaan kiper Kebumen United Angels, Citra Adisti.

Skor pun berubah imbang 2-2. Sayangnya, skor imbang tersebut tidak bertahan lama. Semenit berselang, pemain nomor punggung 14, Nisma Francida Rusdiana, kembali membawa Kebumen United memimpin. Skor menjadi 3-2.

Baik Kebumen United maupun Netic FC sama-sama memiliki peluang di sisa waktu pertandingan. Namun, tidak ada gol yang tercipta hingga peluit panjang dibunyikan. Skor 3-2 membawa kemenangan sekaligus mempertahankan rekor tak terkalahkan untuk Kebumen United Angels.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow