Ranking FIFA Timnas Futsal Indonesia Usai Kalahkan Jepang di 4Nations World Series 2025

Kemenangan ini diraih berkat gol tunggal Samuel Eko pada menit ke-29.

Jan 31, 2025 - 09:28
Jan 31, 2025 - 09:28
 0
Ranking FIFA Timnas Futsal Indonesia Usai Kalahkan Jepang di 4Nations World Series 2025
Timnas Futsal Indonesia menang 1-0 atas Jepang. (Foto: Instagram/@timnasfutsal)

FUTSALHITA - Timnas Futsal Indonesia mencatat hasil gemilang dalam laga perdana 4Nations World Series 2025 dengan mengalahkan Jepang 1-0 di Jakarta International Velodrome, Kamis (30/1/2025) malam WIB.

Kemenangan ini diraih berkat gol tunggal Samuel Eko pada menit ke-29.

Meski berhasil menundukkan Jepang, yang merupakan juara Piala Asia Futsal 2022 dan menempati peringkat ke-13 dunia, Timnas Futsal Indonesia masih bertahan di posisi ke-26 dalam ranking FIFA.

Berdasarkan data dari football-ranking.com, kemenangan ini hanya menambah sekitar tiga poin bagi Indonesia, sehingga total poin saat ini menjadi 1.162,00.

SENNCOIN Selling High Quality Roasted Beans and Ground Coffee

Sebelumnya, Timnas Futsal Indonesia naik dari peringkat 28 ke 26 dunia setelah menjuarai Piala AFF Futsal 2024, yang memberikan tambahan sekitar 16,16 poin. Namun, untuk melangkah lebih tinggi, skuad Garuda harus mengumpulkan lebih banyak poin di pertandingan selanjutnya.

Timnas Futsal Indonesia masih memiliki dua laga tersisa di 4Nations World Series 2025. Berikut jadwalnya:

  • Sabtu, 1 Februari 2025 (18.30 WIB): Indonesia vs Argentina (runner-up Piala Dunia Futsal 2024)
  • Minggu, 2 Februari 2025 (18.30 WIB): Indonesia vs Arab Saudi

Argentina saat ini memuncaki klasemen sementara 4Nations World Series 2025 setelah menang dramatis 8-7 atas Arab Saudi. Meski memiliki poin yang sama dengan Indonesia, Argentina unggul dalam produktivitas gol.

Dengan dua laga krusial yang masih tersisa, peluang Timnas Futsal Indonesia untuk naik peringkat di ranking FIFA tetap terbuka. Terutama jika mampu menaklukkan Argentina, yang berstatus sebagai tim papan atas dunia.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow