Spaso Datang ke Filipina untuk Meraih Kemenangan
Timnas Indonesia dijadwalkan bertemu Filipina pada laga pamungkas Grup A, Senin (2/1). Pertandingan ini digelar di Stadion Rizal Memorial, Manila.
SENNCOIN Selling High Quality Roasted Beans and Ground Coffee
Timnas Indonesia hanya butuh hasil imbang melawan Filipina untuk lolos ke semifinal Piala AFF 2022. Namun, para pemain tetap menargetkan hasil maksimal, yaitu kemenangan.
Timnas Indonesia dijadwalkan bertemu Filipina pada laga pamungkas Grup A, Senin (2/1). Pertandingan ini digelar di Stadion Rizal Memorial, Manila.
Garuda butuh minimal hasil imbang untuk mengamankan tiket ke semifinal. Sementara untuk Filipina, hasil apa pun yang didapatkan pada pertandingan kontra Indonesia tidak berpengaruh lagi bagi mereka.
Karena itu, The Azkals diprediksi bakal bermain lepas tanpa beban. Sebaliknya, tekanan ada di kubu Indonesia karena minimal harus mengamankan hasil imbang.
Namun ternyata hasil imbang bukan yang dicari Tim Merah-Putih. Indonesia datang ke Manila untuk meraih kemenangan.
"Kami datang ke Filipina tentu ingin meraih kemenangan dan lolos ke babak semifinal," kata penyerang Timnas Indonesia, Ilija Spasojevic.
Meski demikian, Spaso -sapaan akrab Spasojevic- mengingatkan rekan-rekannya untuk tidak meremehkan kekuatan Filipina. Apalagi pertandingan bakal digelar di kandang mereka.
"Kami harus fokus, disiplin dan berjuang keras pada laga tersebut," ujar pemain Bali United tersebut.
Spaso juga memastikan kalau kondisi dia dan rekan-rekannya cukup baik setelah menempuh perjalanan selama kurang lebih empat jam dari Jakarta ke Manila pada Jumat (30/12).
Timnas Indonesia juga melakukan latihan di Stadion Rizal Memoriam pada Sabtu (31/12) malam waktu setempat.
"Kondisi saya dan seluruh tim bagus serta tidak ada masalah," tegasnya.
What's Your Reaction?