Ini Kata Nil Maizar Pasca Resmi Menjadi Pelatih Dewa United
Ini Kata Nil Maizar Pasca Resmi Menjadi Pelatih Dewa United

JAKARTA - Pasca resmi ditunjuk melatih pelatih Dewa United yang akan berkompetisi di Liga 1 musim depan, Nil Maizar pun buka suara.
Nil Maizar yang merupakan pelatih berdarah Minang ini pun mengaku senang bisa bergabung dengan Dewa United FC yang menurutnya cukup serius dalam membangun sebuah tim profesional.
"Saya pastinya senang bisa bergabung dengan Dewa United FC. Setelah berkomunikasi dengan manajemen, saya menilai Dewa United FC sangat serius dalam membangun tim di Liga 1 musim depan," ujar Nil Maizar.
Nil Maizar mengaku kagum dengan keseriusan manajemen Dewa United FC dalam membangun infrastruktur penunjang seperti training Sport Center.
"Selain membangun tim, manajemen Dewa United FC juga serius dalam membangun infrastruktur untuk jangka panjang. Menurut saya, masa depan tim ini sangat cerah," kata mantan pelatih timnas Indonesia ini.
Sementara itu, Nil Maizar dan manajemen juga telah sepakat mempertahankan sebanyak 12 pemain dari musim lalu.
"Untuk 12 nama pemain yang dipertahankan, kami dari manajemen sebelumnya sudah berkoordinasi dengan tim pelatih. Hasilnya, nama-nama tersebut yang memang sesuai dengan kebutuhan tim," kataCEO Dewa United FC, Ardian Satya Negara
Berikut 12 pemain Dewa United FC yang bertahan:
- Ahmad Gunandi (kiper)
- Jajang Sukmara (belakang)
- Arif Setiawan (belakang)
- Bhudiar Muhammad Riza (belakang)
- Hery Susilo (belakang)
- Achmad Faris (belakang)
- Reksa Maulana (tengah)
- Abi Defa Marendra (tengah)
- Rangga Muslim Perkasa (tengah)
- Suhandi (tengah)
- Gufroni Al Ma'ruf (depan)
- Rishadi Fauzi (depan)
What's Your Reaction?






