Setelah 14 Tahun Menanti, Persis Solo Promosi Ke Liga 1

Di laga final nanti, Persis akan menantang RANS Cilegon FC

Dec 28, 2021 - 13:29
 0
Setelah 14 Tahun Menanti, Persis Solo Promosi Ke Liga 1
Ferdinand Sinaga, pemain Persis Solo

BOGOR - Perjuangan panjang Persis Solo untuk bisa tampil ke level kompetisi tertinggi di Indonesai akhirnya menjadi kenyataan.

Setelah 14 tahun menanti, Persis Solo berhasil menyegel tiket lolos otomatis ke Liga 1. 

Setelah mengatasi perlawanan Martapura Dewa United dengan skor 2-1, dalam babak semifinal Liga 2 2021 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (27/12) malam WIB. 

Sempat tertinggal lebih dulu melalui gol cepat Slamet Budiono saat laga baru berumur dua menit, Persis sukses bangkit dan mencetak dua gol balasan dari dua pemain senior Alberto 'Beto' Goncalves dan Fabiano Beltrame.

Kemenangan ini disambut antusias oleh pelatih Eko Purdjianto, yang sukses membawa Persis melangkah ke babak final Liga 2, sekaligus menggenggam tiket ke Liga 1 musim depan untuk pertama kali setelah penantian selama 14 tahun. 

Di laga final nanti, Persis akan menantang RANS Cilegon FC.

"Alhamdulillah, pertama kami syukuri setelah 14 tahun Persis Solo (lolos ke Liga 1) di momen yang bahagia ini, terima kasih dukungan doa dan kerja keras pemain luar biasa sempat tertinggal 1-0, mental dan kerja keras pemain kami apresiasi malam ini," ucap Eko.

"Setiap laga kami selalu evaluasi. Kemarin sudah ketemu RANS dan tadi sudah lihat dan unggul dari PSIM. Mereka punya kelebihan dan kelemahan, masih ada waktu dua hari lagi untuk final nanti," tambahnya.

Hal senada diutarakan Beto yang begitu bahagia dan haru usai membawa Laskar Sambernyawa ke kasta tertinggi sepak bola nasional. 

Keberhasilan ini juga dijadikan Beto sebagai bukti untuk membungkam para peragu yang banyak menilai dirinya telah habis.

"Pertama saya ucapkan selamat untuk teman-teman yang hari ini luar biasa, mental memang kuat. Saya terima kasih kepada suporter yang dukung kami, jadi kami semangat sekali dan mereka juga sangat penting," katanya.

"Ini kemenangan pribadi buat saya, sebelum mulai Liga 2 banyak yang bilang Beto sudah habis tidak bisa lagi main bola. Tapi umur memang angka saja tapi kalau kamu kerja keras, kami kerja selama delapan bulan itu luar biasa, banyak yang tidak percaya," lanjutnya.

"Tapi lihat hari ini jadi bukti, kami main bagus, sekaraang kita lihat Persis Solo ke Liga 1, tahun depan kami buktikan lagi, karena ini memang tim besar. Masih ada satu laga lagi semoga bisa juara," jelas Beto.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow