Timnas Indonesia U-23 Kalah 1-3 dari Arab Saudi
Timnas Indonesia U-23 mengalami kekalahan 1-3 dari Arab Saudi U-23 dalam laga uji coba menjelang Piala Asia U-23 2024.
Timnas Indonesia U-23 mengalami kekalahan 1-3 dari Arab Saudi U-23 dalam laga uji coba menjelang Piala Asia U-23 2024.
Uji coba ini diselenggarakan dalam rangka pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-23 di The Sevens Stadium, Dubai, Uni Emirat Arab, pada Jumat (5/4) malam waktu setempat. Gol tunggal bagi Timnas Indonesia U-23 dicetak oleh Komang Teguh pada menit ke-32.
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, menyatakan ketidakpuasannya dengan hasil uji coba tersebut. Dia berencana untuk memaksimalkan uji coba terakhir melawan Uni Emirat Arab (UEA) pada tanggal 8 April mendatang.
SENNCOIN Selling High Quality Roasted Beans and Ground Coffee
"Pastinya tidak puas ya. Tapi dengan pergantian pemain, hampir semua dimainkan di babak pertama dan kedua untuk cek kondisi para pemain. Dan secara isi pertandingan tidak terlalu jelek," ujar Shin Tae-yong.
"Iya, kan memang hanya cek kondisi para pemain saja, apalagi ada pergantian semua pemain. Memang ada masalah di lini belakang karena ada beberapa pemain yang tidak bisa bergabung juga, jadi itu yang sedang dipikirkan bagaimana antisipasi lini belakang," tambahnya.
Piala Asia U-23 2024 akan diselenggarakan di Qatar mulai tanggal 15 April hingga 3 Mei mendatang. Timnas Indonesia U-23 berada di Grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania.
Skuad Garuda Muda memiliki target untuk mencapai babak semifinal, sekaligus mempertahankan peluang mereka untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024.
Juara, runner-up, dan peringkat ketiga terbaik dalam Piala Asia U-23 2024 akan mendapatkan kesempatan untuk berlaga di Olimpiade Paris 2024. Sementara itu, tim yang finis di posisi empat besar harus mengikuti play-off melawan peringkat keempat dalam Piala Afrika U-23 2023, Guinea.
What's Your Reaction?