Proses Naturalisasi Tiga Pemain Keturunan Indonesia Dimulai Pekan Depan
Sebelumnya, sempat beredar kabar bahwa ketiganya akan menjalani pengambilan sumpah sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) pada 8 Februari 2025

BOLAHITA - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Dito Ariotedjo, mengonfirmasi bahwa proses naturalisasi tiga pemain keturunan Indonesia, yakni Ole Romeny, Tim Geypens, dan Dion Markx, akan dimulai pekan depan.
Sebelumnya, sempat beredar kabar bahwa ketiganya akan menjalani pengambilan sumpah sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) pada 8 Februari 2025. Informasi ini disampaikan langsung oleh Menteri Hukum, Supratman Andi Agtas, pada Rabu (29/1).
"Insya Allah tanggal 8 Februari yang akan datang, kami akan mengambil sumpah, mudah-mudahan proses di DPR bisa cepat bergulir," ujar Supratman.
SENNCOIN Selling High Quality Roasted Beans and Ground Coffee
Namun, pernyataan tersebut cukup mengejutkan publik, mengingat proses naturalisasi para pemain belum melalui pembahasan resmi di DPR RI, yang merupakan bagian wajib dari prosedur tersebut.
Menanggapi hal ini, Menpora Dito memberikan klarifikasi bahwa pembahasan naturalisasi Ole Romeny, Dion Markx, dan Tim Geypens akan dimulai pekan depan melalui Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi X dan Komisi XII DPR RI.
"Iya, pekan depan akan dibawa ke DPR. Kami menyelesaikan proses ini tahap demi tahap," kata Menpora Dito kepada wartawan, Sabtu (1/2/2025).
View this post on Instagram
Alur Naturalisasi:
- Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan DPR RI – Tahap penting dalam proses naturalisasi.
- Paripurna DPR RI – Jika disetujui, keputusan akan dibawa ke Sekretariat Negara untuk penerbitan Keputusan Presiden (Keppres).
- Pengambilan sumpah WNI – Setelah Keppres terbit, ketiga pemain akan resmi menjadi WNI.
- Perpindahan federasi – Tahap akhir agar mereka bisa memperkuat Timnas Indonesia.
Seperti diketahui, Ole Romeny diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia senior, sementara Dion Markx dan Tim Geypens disiapkan untuk memperkuat Timnas U-20 asuhan Indra Sjafri di Piala Asia U-20 2025.
Proses naturalisasi ini menjadi langkah penting dalam memperkuat Timnas Indonesia di berbagai level kompetisi. ????⚽
What's Your Reaction?






