SEA Games 2021: Timnas Futsal Indonesia Tahan Vietnam

Laga Indonesia vs Vietnam berlangsung di Ha Nam Gymnasium, Phu Ly, Vietnam, Rabu (11/5). Gol tuan rumah dicetak melalui Nguyen Minh Tri menit kedua.

May 11, 2022 - 18:02
May 19, 2023 - 17:53
 0
SEA Games 2021: Timnas Futsal Indonesia Tahan Vietnam

VIETNAM - Perjuangan dan mental bertanding yang baik ditunjukan punggawa Timnas Indonesia dalam laga perdana mereka di cabang olahraga futsal SEA Games 2021.

Bertemu tuan rumah di laga pembuka SEA Games 2021, Indonesia lebih dahulu tertinggal di babak pertama, hingga akhirnya mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Laga Indonesia vs Vietnam berlangsung di Ha Nam Gymnasium, Phu Ly, Vietnam, Rabu (11/5). Gol tuan rumah dicetak melalui Nguyen Minh Tri menit kedua. 

Sedangkan gol Timnas Indonesia dicetak melalui Syauqi Saud Lubis di menit ke-33 melalui tendangan keras.

Dengan hasil pertandingan tersebut maka Thailand berhak memimpin klasemen sementara Futsal SEA Games 2021 setelah meraih kemenangan telak 6-2 atas Malaysia.

Sementara Indonesia dan Vietnam di posisi kedua dan ketiga dengan satu poin. Di laga selanjutnya, Indonesia akan menghadapi Myanmar, Sabtu (14/5).

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow