SMP Muhammadiyah 3 dan SMA Panca Budi Kampiun

SMP Muhammadiyah 3 dan SMA Panca Budi Kampiun

Dec 3, 2018 - 20:05
 0
SMP Muhammadiyah 3 dan SMA Panca Budi Kampiun
Gelar juara Liga Pendidikan Indonesia (LPI) Kota Medan 2018 yang berakhir, Senin (3/12/2018) diraih SMP Muhammadiyah 3 Medan dan SMA Panca Budi
BOLAHITA.ID, MEDAN - Gelar juara Liga Pendidikan Indonesia (LPI) Kota Medan 2018 yang berakhir, Senin (3/12/2018) diraih SMP Muhammadiyah 3 Medan dan SMA Panca Budi. Setelah keduanya menundukkan lawan-lawannya di final kategori SMP dan SMA di Stadion Teladan.

Keberhasilan SMP Muhammadiyah 3 Medan didapat usai menaklukkan SMPN 29 Medan dengan skor 1-0 di final. Gol tunggal kemenangan diciptakan Safwan menit 46.

"Ini pertama kalinya juara LPI Medan. Pastinya ini hasil yang luar biasa. Pihak sekolah sangat bersyukur karena prestasi ini kami raih dengan perjuangan dan persiapan panjang dengan latihan tiga kali seminggu. Kami akan siapkan reward ke siswa yang termasuk nantinya beasiswa," ucap Salmawati SPd Kepala SMP Muhammadiyah 3 Medan didampingi PKS3 Sugen Raharjo dan tim pelatih Haris Nasution.

Kemenangan itu membuat SMP Muhammadiyah 3 berhak atas trofi, medali dan uang pembinaan Rp9 juta. Prestasi sekolah tersebut semakin bertambah setelah Farhan Pratama menyabet gelar top skor dengan 10 gol. Sedangkan pemain terbaik direbut M Ryan Hidayat (SMPN 38). Keduanya berhak atas masing-masing Rp2.5 juta

Adapun runner up kategori SMP menjadi milik SMPN 29 yang menerima trofi, medali, dan uang Rp8 juta. Posisi ketiga direbut SMPN 28 yang mendapat Rp6 juta dan posisi empat diraih SMPN 48 Rp4 juta.



Dari kategori SMA, Panca Budi meraih gelar juaranya setelah menundukkan SMK Budi Agung dengan skor 2-0. Gol kemenangan diciptakan Indra Saputra Lubis menit 11 dan Ferdy Adrian menit 22.

"Kami selalu bersyukur karena ini menandakan pembinaan kami berhasil apalagi dari awal hingga final tim ini tidak ada kebobolan," ucap Kasubid eksul Panca Budi dan Kesiswaan SMA Panca Budi, Irngadi Hendrawati.

SMA Panca Budi pun berhak mendapat trofi, medali serta uang pembinaan Rp11 juta. Prestasi Panca Budi semakin bertambah karena siswanya, Ricki Bowo (10 gol) mengondol gelar top skor dan Yudha Pratama untuk gelar pemain terbaik.

Runner up diraih SMK Budi Agung meraih medali, trofi dan uang sebenar Rp9 juta. Posisi ketiga menjadi milik SMA Budi Agung  setelah menundukkan Budi Mulia lewat drama adu penalti yang berakhir 6-4.

Sebelumnya LPI Kota Medan digelar mulai 21 Nopember sampai 3 Desember di Stadion Teladan Medan. Penutupan dihadiri Kadispora Medan, Marah Husin Lubis SH, Sekretaris Drs H A’zam Nasution MAP dan Kasi Standarisasi Olahraga Prestasi Mangasi Simangunsong, Ketua Panitia Pelaksana Yon Alferi dan lainnya.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow