Hadapi PSM, Pemain Persija Harus Bisa Manfaatkan Setiap Peluang
Di laga terakhir, Persija kembali tidak konsisten. Usai menang 3-2 dari Bali United FC, mereka takluk 0-1 dari Persis Solo.

SENNCOIN Selling High Quality Roasted Beans and Ground Coffee
BEKASI - Persija Jakarta tidak mau kembali mengalami hasil negatif saat jumpa PSM Makassar dalam lanjutan pekan ke-20 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (25/1) sore.
Alhasil, pelatih Thomas Doll bertekad membawa anak didiknya meraih kemenangan untuk mengobati luka pada pekan sebelumnya.
Di laga terakhir, Persija kembali tidak konsisten. Usai menang 3-2 dari Bali United FC, mereka takluk 0-1 dari Persis Solo.
Sebelumnya, Macan Kemayoran pun sempat mengalami kekalahan 0-1 dari Persib Bandung. Thomas Doll sudah mengevaluasi tim asuhannya untuk memperbaiki performa tim untuk bertarung dengan PSM.
Salah satu yang disorotnya yakni masalah konsentrasi para pemain depan. Mantan pemain Eintracht Frankfurt itu pun merasa bahwa lini depan Persija masih kurang “lapar” kendati banyak peluang matang untuk mencetak gol.
Apalagi lini belakang pasukan Juku Eja sangat bagus dengan menasbihkan sebagai tim yang sedikit kebobolan di BRI Liga 1 2022/2023. Total tim asuhan Bernado Tavares ini baru kebobolan 13 gol hingga pekan ke-20 ini.
"Besok adalah laga yang penting bagi kami karena kami akan melawan tim puncak klasemen. Kami kehilangan poin di laga terakhir. Kami juga mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol tetapi tidak terwujud. Dan untuk besok pasti akan sulit karena PSM punya pertahanan yang bagus," ujar Doll pada konferensi pers jelang laga, Selasa (24/1).
"Dengan kondisi itu, kami harus mencetak banyak gol. Di laga sebelumnya kami mempunyai 24 tembakan tapi kami kalah. Kami harus melakukan hal lebih baik lagi karena ini hanya masalah konsentrasi dan pengambilan keputusan dari pemain. Pemain-pemain kami tidak boleh melakukan kesalahan. Makanya kami perlu ada keseimbangan antara menyerang dan bertahan," tambahnya.
Beruntung pada laga ini, pelatih asal Jerman tersebut sudah dapat menurunkan dua pemain asingnya yang absen yakni Abdulla Yusuf Helal dan Hanno Behrens. Ia pun meminta kepada seluruh pemain untuk bisa meraih poin penuh di kandang.
"Saya berharap pemain kami bisa bermain dengan bagus di depan suporter. Pastinya saya akan memberikan motivasi lebih ke pemain karena besok lawan yang dihadapinya PSM," tutupnya.
What's Your Reaction?






